Enterprise Resource Planning Iwan Kurniawan Widjaya

Posted by Belibuku.web.id Sabtu, 19 Mei 2012 1 komentar



Enterprise Resource Planning ( ERP ) sebagai salah satu topik yang cukup populer dewasa ini di dalam setiap implementasi sistem ERP di perusahaan.  Buku dapat menjadi bahan referensi bagi para mahasiswa jurusan Sistem Informasi, Teknik Informasi dan juga para profesional muda dan bahan acuan bagi mata kuliah ERP di beberapa perguruan tinggi swasta di Indonesia. Di dalam buku ini dijelaskan secara sederhana, singkat dan padat mengenai  apa kriteria, peran, faktor pendukung dan strategi implementasi ERP ( Enterprise Resource Planning  ) di perusahaan.
Buku  Enterprise Resource Planning (ERP) ini juga membahas tentang definisi ERP, alasan perlunya ERP bagi perusahaan, kriteria   ERP dan ruang lingkup ERP bagi perusahaan. Strategi dan perencanaan pemilihan ERP, manfaat ERP bagi perkembangan   bisnis dan perencanaan strategi jangka panjang perusahaan. Peranan CEO dan CIO di dalam memimpin proyek  ERP di perusahaan, keputusan untuk melakukan BPR dengan dukungan ERP, dan sinergi yang harus dilakukan untuk membangun  fondasi perusahaan. 
Konsep tentang proses benchmarking atas pemilihan ERP, perancangan pemetaan Bisnis dengan modul ERP, peranan konsultan dan transfer knowledge.
Arsitektur ERP, modifikasi dan modeling bisnis, serta peranan migrasi data dalam menentukan tingkat mutu dari data. Strategi implementasi ERP dengan Big Bang atau Bertahap, peranan UAT dalam menentukan tingkat kesuksesan implementasi, infrastruktur  dari ERP.  Strategi After Go live dari implementasi ERP dan analisa manfaat dari hasil implementasi ERP.
Semoga buku  Enterprise Resource Planning (ERP) ini dapat memberikan kontribusi dan membuka wawasan para mahasiswa jurusan Sistem Informasi dan profesional muda di dalam meniti karir dan merealisasikan strategi Implementasi ERP yang sejalan dengan strategi bisnis perusahaan.


Judul : Enterprise Resource Planning (ERP)
Penulis : Iwan Kurniawan Widjaya
Penerbit : Graha Ilmu
ISBN : 978-979-756-878-8
Tahun terbit : 2012
Harga : Rp 34.800,00
Halaman : X+102
TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Enterprise Resource Planning Iwan Kurniawan Widjaya
Ditulis oleh Belibuku.web.id
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke https://bukutentang.blogspot.com/2012/05/enterprise-resource-planning-iwan.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.

1 komentar:

hanum mengatakan...

terkait dengan Enterprise Resource Planning (ERP), bisa diunduh artikel berikut http://repository.gunadarma.ac.id/bitstream/123456789/929/1/10107392.pdf

Posting Komentar

terima kasih kunjungannya, jika tak berkeberatan silahkan tinggalkan jejak anda dengan berkomentar di sini..

ricky pratama support eva's blog - Original design by Bamz | Copyright of Buku Tentang.