Intellectual Capital Konsep dan Kajian Empiris Ihyaul Ulum

Posted by Belibuku.web.id Sabtu, 19 Mei 2012 3 komentar


Intellectual Capital Konsep dan Kajian Empiris - Sejak tahun 1990-an, perhatian terhadap praktik pengelolaan aset tidak berwujud (intangible assest) telah meningkat secara dramatis. Salah satu pendekatan yang digunakan dalam penilaian dan pengukuran intangible assest tersebut adalah intellectual capital (IC) yang telah menjadi fokus perhatian dalam berbagai bidang, baik manajemen, teknologi informasi, sosiologi, maupun akuntansi. Munculnya �new economy�, yang secara prinsip didorong oleh perkembangan teknologi informasi dan ilmu pengetahuan, juga telah memicu tumbuhnya minat dalam intellectual capital (Petty dan Guthrie, 2000; Bontis, 2001).

Salah satu area yang menarik perhatian baik akademisi maupun praktisi adalah yang terkait dengan kegunaan IC sebagai salah satu instrumen untuk menentukan nilai perusahaan (Edvinsson dan Malone, 1997; Sveiby, 2001). Selama ini, pembedaan antara intangible assets dan IC telah disamarkan ke dalam pengertian intangible yang keduanya dirujuk pada istilah goodwill (APB, 1970; ASB, 1997; IASB, 2004).

Hal ini dapat ditelusuri pada awal tahun 1980-an ketika catatan dan pemahaman umum tentang nilai intangible, biasanya diberi nama goodwill, mulai tampak dalam praktik bisnis dan akuntansi (IFA, 1998). Di Indonesia, kajian tentang intellectual capital masih cukup langka. Kalaupun ada, baru sekedar sebuah wacana dalam paper-paper lepas.
Buku Intellectual Capital Konsep dan Kajian Empiris ini membahas tentang kerangka konseptual, teori yang mendukung, komponen, kinerja, dan sebagainya dalam lingkaran tema intellectual capital. Buku ini juga menyajikan suatu komparasi antara intellectual capital dan balanced scorecard dalam hal strategi, organisasi, manajemen, dan indikator-indikator.
Selain itu, buku Intellectual Capital Konsep dan Kajian Empiris ini dilengkapi dengan kajian empiris tentang tema intellectual capital, baik kajian yang dilakukan dengan konteks perusahaan asing maupun yang mengambil sampel perusahaan di Indonesia.

Buku Tentang : Intellectual Capital Konsep dan Kajian Empiris
Penulis : Ihyaul Ulum
Penerbit : Graha Ilmu Yogyakarta

ISBN : 978-979-756-539-8
Tahun terbit : 2009
Harga : Rp 55.800,00
Halaman : xviii+262
TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Intellectual Capital Konsep dan Kajian Empiris Ihyaul Ulum
Ditulis oleh Belibuku.web.id
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke http://bukutentang.blogspot.com/2012/05/intellectual-capital-konsep-dan-kajian.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.

3 komentar:

Anonim mengatakan...

saya sudah cari buku ini di semarang tp selalu kehabisan, ada yg tau dimana bisa beli buku ini ga ya? makasih sebelumnya..

Belibuku.web.id mengatakan...

apakah anda sudah mencoba mencari di togamas bangkong,atau TB pandora di jalan singosari ?
terima kasih

Unknown mengatakan...

mantap bro ulum

Posting Komentar

terima kasih kunjungannya, jika tak berkeberatan silahkan tinggalkan jejak anda dengan berkomentar di sini..

ricky pratama support eva's blog - Original design by Bamz | Copyright of Buku Tentang.